Ladies
.. Tau apa itu FASHION??
Fashion,
adalah kata yang sering kita dengar atau ucapkan sehari-hari. Bahkan jika kita
membicarakannya tidak akan cukup untuk melukiskan dan menggambarkannya. Bicara
tentang fashion, biasanya bicara banyak tentang tren busana wanita yang bisa
diterapkan di kehidupan sehari-hari kita.
Fashion
merupakan gaya busana yang menentukan menampilan seseorang. Dengan kata lain,
fashion sangat berpengaruh bagi beberapa kalangan yang memperhatikan
penampilannya. Adapun yang berpendapat, bahwa fashion tidak lepas dari gaya
bepakaian yang poluler dari diri seseorang. bh
Wanita
lebih menonjol dengan sifat ingin menarik perhatian, sehingga cenderung lebih membeli
barang fashion yang berkualitas tinggi. Oleh sebab itu, para wanita akan
berlomba dalam mengenakan pakaian terbaiknya untuk menarik perhatian lawan
jenis. Dalam hal ini, wanitalah yang lebih berani dalam memadukan warna, model
dan juga bahan yang bagus.
Gaya
fashion dulu tentu sangat berbeda dengan sekarang, karena perubahan yang
dialamai setiap tahunnya. Salah satunya adalah batik, jika dulu batik sangat
monoton dengan model itu-itu saja, sekarang batik sudah mendunia dengan desain
yang lebih modern dan trendi. Tak terkecuali dengan semakin banyaknya ide-ide dari desainer dalam
negri yang sudah mampu bersaing dengan desainer luar negri.
Jika
kita mencontoh gaya fashion terbaru kali ini, tidak menutup kemungkinan bila
anda akan menjadi trendsetter di area lingkungan anda. Karena fashion tidak
hanya menampilkan apa yang dikenakan tetapi juga bisa mencerminkan dirinya
sesuai dengan apa yang dikenakannya.
Jadi
ladies.. jangan hanya memadukan antara model yang satu dengan yang lain,
melainkan pakailah baju yang sesuai dengan kepribadian kamu. Sehingga apa yang
kamu kenakan akan terlihat cantik, anggun, dan elegan saat orang lain
memandangmu.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar